SIMALUNGUN - Wakil Gubernur Sumatera Utara Musa Rajekshah bersama Umat Muslim di Kota Touris Parapat Kecamatan Girsang Sipangan Bolon melaksanakan Shalat Idul Adha 1443 H di Ruang Terbuka Publik, Kabupaten Simalungun Provinsi Sumatera Utara, Minggu ( 10/07/2022 )
Prof Dr. Mohammad Yusri, M.Si, Mpd Dalam Khotbahnya mengajak para umat muslim dan masyarakat bersama-sama memanfaatkan momentum Hari Raya Idul Adha sebagai ajang saling menghargai dan menghormati serta saling tolong menolong
Dr Mohammad Yusri juga menyampaikan, perayaan Hari Raya Idul Adha mengajarkan untuk selalu membersihkan hati dan jiwa dari nafsu hewani yang melekat khususnya pada diri sendiri.
"Hari Raya Idul Adha ini juga merupakan sebagai sarana untuk melatih jiwa agar memiliki sikap dan daya juang yang tulus ikhlas dan menolong kaum lemah dan kaum miskin, "Kata Dr Mohammad Yusri, M.Si dalam khotbahnya
Dr Yusri, M.Si juga mengajak para jemaat agar memanfaatkan momentum Idul Adha 1443 H ini untuk meningkatkan kepedulian dan semangat untuk memberikan kontribusi terbaik ( Karmel )